12.11.2018

Doa Zikir Agar Orang Lain/ Pelanggan/ Bos Mempercayai Kita

Tentu saja kita ingin dipercaya oleh orang lain. Makanya mari kita belajar jujur dan menjaga integritas. Berikut ini adalah Doa Zikir Agar Orang Lain/ Pelanggan/ Bos Mempercayai Kita yang saya ambil dari sumber disini. Judul aslinya adalah Amalan dan Doa Agar Orang Percaya Sama Kita


Doa Zikir Agar Orang Lain/ Pelanggan/ Bos Mempercayai Kita

Berikut ini adalah Doa Zikir Agar Orang Lain/ Pelanggan/ Bos Mempercayai Kita yang saya ambil dari sumber disini. Judul aslinya adalah Amalan dan Doa Agar Orang Percaya Sama Kita. Dalam sumber tersebut dikisahkan;

Ass wrwb. Pak saya mau curhat. Saya kerja diperusahaan di Surabaya. Saya lagi training manajemen dan itu dilakukan dilapangan. Biar bisa naik jabatan harus bisa menjualkan produk itu ke rumah-rumah. Gimana caranya orang percaya sama kita? (085628064xxx)

Jawab: Semoga orang akan mempercayai anda sehingga barang tersebut bisa terjual dan anda bisa naik jabatan. Amin

Saya jadi ingat ada saudara saya yang melamar kerja disebuah perusahaan. Beberapa hari setelah mengirimkan lamaran via pos kemudian saudara saya tadi dipanggil untuk interview. Ujungnya sama juga dengan cerita anda. Saudara saya diminta menjual barang perkakas rumah tangga agar bisa diangkat menjadi karyawan disebuah pabrik.

Pada saat dilapangan dengan membawa barang dagangan barangkali adik saya malu apa takut saya tidak tahu persis. Namanya juga perempuan disuruh menjual kipas angin disebuah tempat keramaian, karena tidak terbiasa jadinya panik.

Disaat timnya sedang mencoba menawarkan daganganya saudara saya malah melarikan diri dan pulang. Sesampai di tempat Bu Lek dia malah nangis karena merasa terhina dengan pekerjaannya. Huh, ada ada saja :)

Kalau amalan dan doa kami mempunyai koleksinya disini.. Tapi bayar.. hehehe

Kalau mau yang gratis ada disini

Namun diluar itu perlu dipahami bahwa agar dipercaya sama orang lain maka caranya adalah membuat diri kita bisa dipercaya. Ada 3 hal yang perlu diasah agar orang lebih mudah percaya sama kita
  1. Suara. Suara yang jelas dan lugas terdengar lebih meyakinkan dari pada suara yang tidak jelas alias nggrayem. Maka suara yang jelas dan lugas tersebut perlu dilatih agar bisa terdengar lebih berwibawa. Ucapkan kata demi kata, huruf demi huruf dengan jelas dan bisa didengar dengan baik oleh lawan bicara anda.
  2. Gerakan tubuh. Demikian juga dengan gerakan tubuh anda. Gerakan tubuh yang tegap, semangat dan tidak loyo lebih bisa diharapkan mampu untuk mempengaruhi orang lain sehingga pada akhirnya lebih dipercaya. Coba tawarkan anda dengan bahasa tubuh yang ogah-ogahan, tentu saja pembeli akan malas untuk melihat dagangan anda. 
  3. Inner beauty. Ini adalah aura dari dalam tubuh kita sendiri. Aura setiap orang berbeda-beda dimana hal itu juga mempengaruhi terhadap tanggapan kepada orang lain. Sebagian orang terlihat dalam ucapan dan kata-katanya sementara yang lain nampak datar saja. Cara untuk membuat diri anda memancarkan kewibawaan adalah dengan sholat tahajud rutin. Ibadah ini terbukti empunya lebih tenang, dalam dan berwibawa sehingga kata-katanya lebih didengar oleh orang lain..

Ini ada kaitannya dengan ilmu hipnotisme. Anda mau belajar hipnotisme? Klik disini untuk pembelajaran gratisnya.

Ada satu doa yang digunakan oleh Nabi Musa as ketika menghadapi Raja Firaun. Doa agar diberikan kemudahan dalam berbicara tanpa grogi sehingga Firaun bisa mendengarkan dengan jelas. Inilah doanya

.......Robbis rohlii shodrii, wa yassirlii amrii, wahlul ‘uqdatam mil lisaani yafqohu qoulii’ [Ya Rabbku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku” (QS. Thoha: 25-28)

Cara mengamalkan sederhana saja. Cukup dibaca dengan penuh keyakinan bahwa Allah swt akan memudahkan urusan kita..

-----------------------------

Demikian Doa Zikir Agar Orang Lain/ Pelanggan/ Bos Mempercayai Kita yang saya ambil dari sumber disini. Judul aslinya adalah Amalan dan Doa Agar Orang Percaya Sama Kita

Semoga bermanfaat dan jangan lupa share.

Wallahu A'lam



No comments:

Post a Comment

Keikhlasan yang Pudar, Serial Talbis Tipuan Iblis

Hati yang ikhlas itu ditakuti iblis. Sementara ketika keikhlasan itu pudar maka makin lemahlah sang manusia sehingga mudah dikuasai iblis. Y...